Pameran pendidikan provinsi gyeonggi korea selatan 2019 di jakarta


Pada hari sabtu 2 november 2019, ada sebuah acara yang dilaksanakan di salah satu hotel di jakarta, acara ini dilaksanakan oleh pihak provinsi gyeonggi di korea selatan, acara ini bertemakan “2019 study in gyeonggi”.

Dalam acara ini banyak kampus asal korea selatan yang hadir terutama dari provinsi gyeonggi, ada 6 kampus yang adir dalam acara ini kampus tersebut diantaranya adalah, universitas kyonggi, universitas kyungbok, universitas kookje, universitas dong seoul, universitas suwon women, dan yang terakhir ada universitas shinhan.

Acara ini secara keseluruhan memperkenalkan keuntungan, keunggulan, dan tentunya harga yang terjangkau untuk berkuliah disana, dari setiap kampus mempresentasikan hasil karya terbaik dari kampusnya, tentunya para tamu yang hadir sangat terkesan dan banyak sekali yang tertarik untuk menempuh pendidikan ke korea selatan.

Di acara ini juga kita yang hadir bisa berkonsultasi dengan perwakilan kampus yang hadir, antusiasme masyarakat yang hadir tentunya sangat senang, banyak dari mereka mengkonsultasikannya ke perwakilan para kampus, ada yang bertanya bagaimana tempat tinggal disana, bagaimana biaya kuliah disana untuk setiap semester, dan ada juga yang bertanya tentang program kursus les bahasa korea sebelum masuk dalam kuliah.

Tentunya acara ini tidak hanya terfokus dalam pengetahuan belajar atau pendidikan ke korea saja, tetapi dalam acara ini juga ada hiburannya yaitu dance cover, dance cover mereka membawakan lagu dari X1 yang berjudul “FLASH”, tidak hanya itu tetapi juga ada undian hadiah dari mulai pulpen, buku, tas, sampai album musik terkenal asal korea selatan yaitu “BTS’.

Karena banyak sekali pengunjung yang datang dari semua kalangan baik itu murid sekolah menangah atas, mahasiswa dan mahasiswi dari berbagai kampus di indonesia, dan ada juga orang dewasa yang hadir dalam acara ini, ketika ditanya mengapa mereka mengikuti acara ini, dan mereka menjawab, mereka ingin mencoba berkuliah di korea walaupun sudah bekerja, karena kalau untuk belajar tidak ada yang namanya putus asa atau berhenti ditengah saja, tetapi harus dilanjutkan hingga selesai, begitulah kata pengunjung yang datang dalam acara ini.


Sepertinya untuk acara pengenalan kampus korea seperti ini harus sering dilakukan oleh pihak pemerintah korea selatan, dilihat dari masyarakat yang hadir sangat banyak dan ingin tertarik untuk berkuliah di korea selatan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Gerakan silhak pada dinasti joseon di korea selatan

The best relaxing body tour at South Korea's Yeo Yong Guk Spa 여 용국 한방 스파

Jjukkumi, one of South Korea's signature dishes that you must try